You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Penerobos Busway Mayoritas Motor
.
photo Wahyu Ginanjar Ramadhan - Beritajakarta.id

Penerobos Busway Mayoritas Motor

Hari pertama sterilisasi enam koridor Transjakarta pada Senin (13/6) kemarin, sebanyak 274 kendaraan ditindak dengan denda maksimal. Sebangian besar kendaraan yang ditindak merupakan motor.

Hari pertama sterilisasi, kita tindak 274 pelanggar yang menyerobot jalur Transjakarta. Mayoritas adalah sepeda motor, tiga mobil dan empat angkutan umum

Kasubdit Bin Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Budiyanto mengatakan, dari 274 penyerobot jalur busway itu mayoritas adalah pengendara sepeda motor. Sedangkan untuk mobil, hanya tujuh kendaraan, terdiri dari tiga mobil pribadi dan empat angkutan umum.

Besok, 640 Personel Gabungan Jaga Jalur Transjakarta

"Hari pertama sterilisasi, kita tindak 274 pelanggar yang menyerobot jalur Transjakarta. Mayoritas adalah sepeda motor, tiga mobil dan empat angkutan umum," ujar Budiyanto, Selasa (14/6).

Seluruh pelanggar langsung diberikan tindakan denda maksimal. Yakni surat tilang warna biru dan denda maksimal Rp 500 ribu yang langsung dibayarkan ke perbankan.  Hal ini sesuai dengan UU no 22/2009 tentag Lalu Lintas dan Angkutan Jalan pasal 287 dengan sanksi pidana kurungan paling lama 2 (dua) bulan atau denda paling banyak Rp 500 ribu.

Sterilisasi jalur Transjakarta ini dilakukan di enam koridor, yang telah dipasangi MCB atau beton pembatas jalan. Yakni di koridor 1, 3, 4, 5, 6 dan 9.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4294 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1840 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1727 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1641 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1617 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik